Six of Cups merupakan kartu yang membawa pesan mengenai kepolosan, kenangan, dan pengalaman masa kecil. Arti dari kartu Six of Cups mengajak klien untuk merenungkan kenangan dan kepolosan masa kecil, serta memahami bagaimana masa lalu membentuk dirinya. Six of Cups mendorong klien untuk mengatasi rasa nostalgia dengan bijak, memelihara kejujuran dan kebaikan hati, dan menjaga keseimbangan antara kenangan yang membentuk dan kehidupan yang dijalani sekarang.
Baca juga: Makna Kartu Five of Cups

Dalam beberapa versi tarot, kartu ini digambarkan dengan seorang anak muda dan ibu yang berada pada suatu pemukiman yang memiliki aneka bunga. Anak tersebut memegang sebuah piala berisi bunga sementara lima piala lainnya yang juga berisi bunga-bunga berada di dekatnya. Adegan tersebut memiliki berbagai makna. Ada yang menafsirkan bahwa ada pengalaman baru yang berkaitan dengan masa lalu.
Arti dari kartu Six Cups seringkali dikaitkan dengan kenangan dan pengalaman di masa lalu. Melalui pemahaman mengenai masa lalu dan keterikatan emosional, klien dapat menciptakan masa depan yang lebih baik dan lebih berarti. Dengan membawa kepolosan dan kejujuran ke dalam setiap tindakan, klien dapat membentuk hubungan yang lebih baik dan makna yang lebih dalam mengenai hidup klien.
Secara umum arti dari kartu Six of Cups adalah:
- Nostalgia
- Rekonsialiasi
- Masa lalu
- Berbagi
- Niat baik
- Masa kanak-kanak
- Kangen kepada ibu
Makna Kartu Six of Cups Dalam Pembacaan
Fokus dari kartu Six of Cups dalam pembacaan tarot adalah kesedian dan kesanggupan klien menyesuaikan diri walau dalam keadaan sulit sekalipun. Segala peristiwa di masa lalu tidak semata-mata menghantui pikiran klien ketika ia mulai menata masa depannya. Segala bentuk bayangan masa lalu bisa menjadi penghambat untuk mengambil tindakan dengan segara. Inilah yang dikhawatirkan dapat memunculkan rasa trauma atas masa lalu.
Sebaiknya klien percaya bahwa masa lalu adalah bagian dari roda kehidupannya. Kartu ini mendorong klien untuk mengambil pembelajaran dari masa lalu dan buang hal-hal yang tidak menguntungkan. Masa depan haruslah segera diputuskan dan jadikan masa lalu sebagai sikap untuk waspada. Bila kartu ini muncul dalam posisi terbalik, maka klien mengalami kesulitan menata hidupnya.
Selain itu, kartu Six of Cups juga dapat mengindikasikan bahwa apa yang pernah klien lakukan di masa lalu dapat dijadikan langkah awal untuk menata hidup lebih baik. Artinya, bisa saja hobi atau kesukaan yang dulu pernah klien lakukan dapat dijadikan langkah awal untuk perbaikan. Orang-orang di masa lalu dapat membawa klien menjadi lebih baik atau sebaliknya. Kartu ini memberikan pemahaman mengenai memori-memori lama yang dapat membawa klien pada kondisi yang lebih baik.
Mengoptimalkan Energi Pada Kartu Six of Cups
- Masa Kecil dan Kenangan: Dalam konteks pribadi, Six of Cups mungkin memanggil kenangan dari masa kecil dan pengalaman yang membentuk klien. Ini bisa menjadi panggilan untuk merenungkan bagaimana masa lalu yang mempengaruhi klien sekarang. Six of Cups mendorong klien untuk merenungkan kembali mengenai kehidupannya, dan mengingat pengalaman-pengalaman di masa lalu sehingga dapat memetik pembelajaran. Klien dapat menyesuaikan pengalaman atau peristiwa yang pernah klien lalui dengan kondisinya saat ini.
- Nostalgia dan Kembali ke Asal: Kartu ini mengajak klien untuk kembali ke akarnya , mengingat nilai-nilai yang klien anut sejak kecil, dan menerapkannya dalam kehidupan dewasa. Ini bisa berhubungan dengan hubungan, pekerjaan, atau tujuan hidup. Kartu ini mendorong klien untuk melukiskan kembali momen-momen dimasa lalu yang dapat dijadikan motivasi dan mensyukuri apa yang klien miliki saat ini.
- Penerimaan dan Kasih Sayang: Dalam konteks hubungan, Six of Cups mencerminkan pentingnya penerimaan, kasih sayang, dan memberikan tanpa pamrih. Mungkin ini saat yant tepat bagi klien untuk membuka hati kepada orang lain dengan tulus dan ikhlas. Meskipun kartu ini seringkali dikaitkan dengan kejadian masa lalu, Six of Cups mendorong klien untuk menerima masa lalu apa adanya, dan berdamai dengan peristiwa yang kurang menyenangkan. Berdamai dengan masa lalu, membuat klien dapat menyambut masa depan dan melihat segalanya dengan lebih baik
- Kepedulian terhadap Lingkungan: Kartu ini juga mengajak klien untuk memperhatikan dan memberikan kasih sayang kepada lingkungan sekitar, terutama kepada mereka yang membutuhkan. Hal ini mencerminkan kebaikan hati dan kepedulian terhadap sesama. Six of Cups mendorong klien untuk untuk lebih sensitive dan menjadi lebih peka terhadap lingkungan sekitar
- Kembali ke Kreativitas: Six of Cups juga bisa menandakan kembalinya kreativitas yang mungkin saat ini tidak dimanfaatkan dengan baik oleh klien. Ini bisa menjadi panggilan untuk kembali mengeksplorasi minat dan bakat kreatif yang klien miliki. Kartu ini mendorong klien untuk mengeksplorasi kembali hal-hal yang pernah klien lakukan di masa lalu dan mengembangkan kreativitas dan semangat yang klien miliki.
Tiap-tiap kartu pada tarot berusaha menyampaikan suatu pesan melalui penggambaran simbol-simbol pada kartu. Untuk dapat menafsirkan kartu dengan baik, dibutuhkan pengalaman dan pemahaman mendalam mengenai kartu. Dengan pengalaman selama belasan tahun sebagai pembaca tarot, kami menyediakan layanan konsultasi tarot yang dapat membantu Anda menemukan solusi dari masalah yang dihadapi. Tunggu apalagi, segera kunjungi website kami.
Author: Shahara